Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Chelsea vs Bournemouth Liga Inggris Skor Akhir 2-0


 Chelsea vs Bournemouth Liga Inggris Skor Akhir 2-0


Chelsea vs Bournemouth Liga Inggris Skor Akhir 2-0

Agen Bola online - Berikut laporan hasil pertandingan Chelsea vs Bournemouth pada laga Liga Inggris di Stamford Bridge, Sabtu (1/9) malam, yang usai dengan skor akhir 2-0.

Chelsea mencari kemenangan keempat dari empat laga awal musim Liga Inggris. Kalau bisa dengan skor besar agar melampaui Liverpool, yang beberapa jam lalu hanya menang tipis 2-1 atas Leicester City. Kemenangan juga penting untuk menjauhkan diri dari Manchester City, yang beberapa jam lagi akan mencoba mengalahkan tim parkir bus Newcastle United.

Jalannya Pertandingan Chelsea vs Bournemouth
Chelsea memenangkan lima dari enam pertemuan terkininya lawan Bournemouth, namun The Cherries menang 3-0 di Stamford Bridge, Januari lalu. Jadi ini bukan laga mudah untuk anak-anak Maurizio Sarri. Dan hal itu segera terlihat dari skor saat turun minum, 1-1.

Hal itu dengan cepat terlihat melalui data statistik babak pertama. Coba tebak berapa penguasaan bola The Blues? 76%. Anda tahu aljabar jadi bisa tahu sisanya berapa untuk Bournemouth. Anak-anak Sarri memiliki dua tembakan tepat sasaran dan empat melenceng. Bukan usaha yang buruk menghadapi sebuah tim yang puas dengan bertahan di setengah lapangan sendiri.

Agen Bola Terbaik - The Cherries mencatatkan satu tembakan on target dan tiga off target. Juga bukan data yang buruk untuk sebuah tim yang memilih mempertahankan lini belakangnya selama 45 menit.

Dan coba lihat berapa angka tembakan terblokir dari The Blues. Enam. Bandingkan dengan nol untuk anak-anak Eddie Howe. Latihan macam apa yang mereka terapkan? Bisa menghalangi tembakan ke arah gawang sebanyak itu.

Satu-satunya peluang emas di babak pertama jatuh ke tangan Marcos Alonso pada menit kesatu injury time babak pertama. Ia melancarkan sebuah serangan dari luar kotak penalti dan bola menghantam tiang gawang! Sayang sekali! Seharusnya sudah menjadi gol bagi Chelsea.

Babak Kedua Chelsea vs Bournemouth
Sudah memasuki menit 53 dan belum ada yang cukup penting untuk dilaporkan. Menit 54 peluang emas dengan Hazard memberi umpan tarik kepada Alonso tapi tembakan yang dilepaskan membentur kiper Asmir Begovic dan kembali ke tengah lapangan.

Menit 55 terjadi dorong-dorongan antara pemain kedua kubu. Peringatan ringan dari wasit Lee Mason. Menit 56 Nathan Ake menerima bola pada jarak 3 meter di depan gawang Arrizabalaga, tapi apa yang ia lakukan? Bola terbuang ke atas mistar gawang.

Apakah Bournemouth senang dengan hasil draw? Ya tentu saja senang. Menahan imbang sebuah tim ofensif seperti Chelsea akan merupakan sebuah prestasi. Posisi di ranking lima klasemen Premier League adalah sebuah bonus.

Menit 61 Alvaro Morata yang gagal mencatatkan satu peluang pun untuk dirinya, ditarik keluar, digantikan Olivier Giroud. Dan pemain Prancis ini nyaris mencetak gol menit 61 dengan sundulan kepalanya, hasil umpan lambung silang dari Marcos Alonso. Masih 0-0.

Untuk sebuah tim dengan filosofi menyerang seperti yang dianut Maurizio Sarri, skor 0-0 adalah kekecewaan besar. Tapi sang pelatih Italia itu mungkin perlu mencicipi sulitnya laga-laga Liga Inggris. Menit 65 Pedro masuk menggantikan Willian, yang terlihat kecewa. Namun terobosan memang diperlukan untuk mengakhiri kebuntuan skor 0-0 ini.

Menit 67 Marcos Alonso menabrak satu pemain lawan yang bersiap melakukan lemparan ke dalam. Aksi yang tak perlu. Bisa berujung kartu merah karena sang pemain Spanyol itu sudah menerima satu kartu kuning pada menit 33 tadi. Menit yang sama satu tendangan melambung Giroud meleset tipis, tapi tak sampai membuat kiper Begovic berkeringat.

Gol Untuk Chelsea!
Agen Bola Terpercaya -Hanya selang 7 menit sejak diturunkan sebagai pengganti untuk Willian, mantan pemain Barcelona Pedro Rodriguez mencetak gol. Berawal dari umpan datar Alonso, ia menahan bola sejenak sebelum menembak keras ke pojok gawang dari luar kotak dan GOL! 1-0! Satu gol ini mungkin sudah cukup menjadikan Pedro starter pada laga Chelsea berikutnya.


Gol Lagi Untuk Chelsea!
Setelah nyaris tak terdengar kiprahnya sepanjang paruh pertama permainan, Eden Hazard menunjukkan eksistensinya dengan mencetak gol kedua The Blues pada menit 86. Gol ini berawal dari permainan terkoordinasi di sisi kiri lapangan. Satu umpan ke Hazard, lalu sembari berlari masuk ke dalam kotak memberi bola ke Alonso yang dengan cepat mengembalikannya ke Hazard. Dan sang pemain Belgia menembak dari sudut sempit dan mendatar, GOL! 2-0!

Wasit Lee Mason pun akhirnya meniup peluit panjang mengakhiri pertandingan, hasil Chelsea vs Bournemouth ditutup dengan skor akhir 2-0.

Susunan Pemain Chelsea vs Bournemouth:
Chelsea: Arrizabalaga, Azpilicueta, Rudiger, Luiz, Alonso, Kante, Jorginho, Kovacic, Willian, Morata, Hazard. Cadangan: Barkley, Pedro, Loftus-Cheek, Caballero, Giroud, Zappacosta, Christensen.

Bournemouth: Begovic, Francis, Steve Cook, Ake, Rico, Smith, Gosling, Lerma, Fraser, King, Wilson. Cadangan: Boruc, Surman, Mousset, Ibe, Lewis Cook, Brooks, Mings.

Tidak ada komentar